16 Nov 2010

Masak Ketupat Paling Cepat

Sehari sebelum Idul Adha, istri sibuk menyiapkan ketupat, rawon, wajik, dll …

Ada yang lain dengan cara masak ketupat kali ini. Biasanya kami masak ketupat menggunakan kompor minyak tanah, baru matang setelah lima jam. Gara – gara minyak susah didapatkan kami mengakalinya menggunakan dandang presto, panci bertekanan, memasaknya di atas kompor gas. Tulang sapi saja bisa lunak masak sih beras tidak bisa … berikut ini caranya,
  1. Kulit ketupat diisi beras setengahnya. (beras telah dicuci dan ditiriskan).
  2. Panci presto diisi air secukupnya sampai semua ketupat tenggelam.
  3. Panaskan panci presto dengan api besar selama 60 menit.
  4. Matikan kompor. Diamkan panci presto -/+ 20 menit.
  5. Buka panci dan angkat ketupat lalu tiriskan.
Mudah kan? Hasilnya luar biasa ..
Terima kasih telah berkunjung.
Info:
Daftar Satellite dan Channel bisa di lihat disini
Update harga Receiver dan lainnya bisa dicek disini
Terkait...



On Facebook



0 komentar: