Pada post ini pernah saya ulas tentang penyebab sinyal satelit lemah dan cara mengatasinya. Ternyata ada satu hal yang sangat mempengaruhi kualitas sinyal satelit yaitu bentuk kurva atau cekungan parabola.
Antena parabola yang telah bertahun - tahun dipakai, tanpa disadari pemakainya, bentuk cekungannya telah berubah atau tidak simetris lagi. Perubahan bentuk tersebut mengakibatkan pantulan sinyal satelit tidak jatuh tepat pada LNB. Dengan kata lain, titik fokus pantulan parabola telah bergeser.
Cara mengatasinya:
Tips ini berlaku untuk parabola jenis fokus.
Semoga bermanfaat.
Antena parabola yang telah bertahun - tahun dipakai, tanpa disadari pemakainya, bentuk cekungannya telah berubah atau tidak simetris lagi. Perubahan bentuk tersebut mengakibatkan pantulan sinyal satelit tidak jatuh tepat pada LNB. Dengan kata lain, titik fokus pantulan parabola telah bergeser.
Cara mengatasinya:
- Turunkan parabola.
- Telungkupkan parabola di lantai yang benar - benar datar, jika ada bagian yang terangkat/tidak menempel lantai, berarti di daerah tsb terjadi perubahan bantuk.
- Lepas semua baut dan pisahkan bagian/potongan - potongan parabola.
- Tentukan salah satu bagian yang cekungannya paling baik/sempurna dan jadikan acuan untuk bagian lainnya.
- Perbaiki bentuk bagian - bagian yang cekungannya tidak sempurna mengikuti bentuk yang dipisahkan sebelumnya.
- Sekalian bersihkan permukaan yang mungkin sudah berkarat dengan ampelas. Karat pada permukaan parabola juga mempengaruhi kemampuan memantulkan sinyal satelit.
- Rangkai kembali semua bagian - bagian tersebut menjadi satu, telungkupkan kembali dan pastikan semua sisi luar parabola menempel di lantai.
Tips ini berlaku untuk parabola jenis fokus.
Semoga bermanfaat.
| ||
Terima kasih telah berkunjung. Info: Daftar Satellite dan Channel bisa di lihat Update harga Receiver dan lainnya bisa dicek disini |
2 komentar:
Lengkap semua mas informasi parabolanya diblog ini..
sampe puyeng semua halaman saya bookmark..
sangat membantu bagi orang2 yg belum ngerti parabola sprti saya..makasih banyak mas informasinya..
Mas Yudi ... suwun, apa kabar?
kok ga bisa2?